Sejarah Singkat Perkembangan Mobil.
Sebenarnya, mobil pertama kali diciptakan oleh Joseph Cugnot dengan ciptaannnya yang bernama Cugnot Steam Wagon pada tahun 1770 dengan
tenaga uap sebagai penggeraknya. Wujudnya masih beroda 3 dan tanpa
bodi, chasisnya pun hanya terbuat dari kayu tetapi mobil ini sangat
berpengaruh terhadap perkembangan otomotif dunia.
Cugnot Steam Wagon |
Benz Patent Motorwagen |
Lalu pada tahun 1870 tercipta mobil pertama yang menggunakan tenaga minyak yang bernama First Marcus Car. Perkembangan mobil kali ini sudah mulai pesat karena diciptakannya mesin 4 tak oleh Nikolaus Otto. Baru pada 1885 dibuat mobil pertama yang dijual secara umum yaitu Benz Patent Motorwagen yang kini telah menjadi Mercedes Benz.
Ford Model T |
Mobil bertenaga bensin pertama diperkenalkan oleh John W. Lambert pada
tahun 1891 di Amerika dan Duryea Motors adalah perusahaan pertama yang
memprodiksinya. Produksi massal mobil pertama kali dilakukan oleh Ransom Oldspada tahun 1902 dengan perusahaannya Oldsmobile Factory. Pada tahun 1912 diciptakannya starter listrk untuk mengganti engkol yang pertama kali diaplikasikan pada mobil Cadillac dan pada tahun 1914 muncullah sang fenomenal Ford Model T dengan transmisi dan model yang layak serta harga yang murah. Pada era ini juga muncul mesin diesel yang diciptakan oleh Rudolf Dieseldengan keunggulannya yaitu lebih ekonomis dan torsi yang besar sehingga cocok digunakan pada mobil niaga.
Setelah Perang Dunia 2, perkembangan mobil tumbuh pesat,banyak jenis-jenis mobil baru yang muncul seperti kei cars dan muscle cars. Semakin banyak perusahaan dan teknologi yang tercipta. Mobil semakin irit, ramah lingkungan dan juga cepat.Transmisi otomatis, fuel injection, radio tape, dan perangkat eletronik lainnya mulai
dipasang pada mobil-mobil. Bentuk mobilpun sudah cukup modern,
mobil-mobil yang terkenal pada masa ini adalah Mini, Jaguar E type,
Datsun 240 Z, Porche 911, Chevrolet Camaro dan Chevrolet BelAir
Camaro ZL1 |
Jaman moderen adalah saat dimana kita
berada. Lebih dari seabad perkembangan mobil dan kini mobil sudah sangat
canggih, merek-merek besar juga sudah banyak beredar di sekitar kita
seperti Chevrolet,Toyota dan VW. Mobil listrik dan mobil yang dapat
mengemudi sendiri bahkan mobil terbang bukan khayalan lagi. Mobil yang
berkecepatan lebih dari 300 km/h juga sudah banyak, truk yang bisa
mengangkut rumah pun ada. Peranti keselamatan juga sudah sangat maju
seperti ABS,EBD,Traction Control dan Airbag begitupula
dengan effisiensi bahan bakar.Beragam model juga sudah ada, mobil-mobil
yang berpenampilan keren juga banyak. Beruntung kita hidup dijaman yang
serba modern ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar